loading...

Aptor

14:43
APTOR® 
ACETOSAL 
ANALGETIK - ANTIPIRETIK 

APTOR® Tablet Salut Enterik mengandung Acetosal yang bekerja sebagai analgetik dan antipiretik sentral, serta mempunyai efek antiinflamasi.

Komposisi:
Tiap tablet salut enterik mengandung:
Acetosal ..................................................... 100 mg

Indikasi:
- Meringankan rasa sakit, misalnya: sakit kepala, nyeri otot.
- Menurunkan demam, misalnya : demam setelah imunisasi.

Dosis:
Dewasa:500 - 650 mg tiap 4 jam (maksimal 4 gram sehari).
Anak-anak usia:2 - 3 tahun:80 - 160 mg, tiap 4 jam
4 - 5 tahun:160 - 240 mg, tiap 4 jam
6 - 8 tahun:240 - 320 mg, tiap 4 jam
9 - 10 tahun:320 - 400 mg, tiap 4 jam
› 11 tahun:400 - 480 mg, tiap 4 jam
Atau menurut petunjuk dokter.

Kontra Indikasi:

  • Penderita alergi (terutama asma), tukak lambung (maag), pernah atau sering mengalami perdarahan kulit (konsultasikan dengan dokter).
  • Penderita yang sedang diterapi dengan antikoagulan (konsultasikan dengan dokter).
  • Penderita hemofilia dan trombositopenia.

Efek Samping:

  • Iritasi lambung, mual, dan muntah.
  • Pada pemakaian lama dapat terjadi perdarahan lambung dan tukak lambung.

Peringatan dan Perhatian:

  • Bila setelah 2 hari demam tidak turun atau setelah 5 hari nyeri tidak hilang, segera hubungi dokter atau Unit Pelayanan Kesehatan.
  • Hati-hati penggunaan obat ini pada penderita dengan gangguan fungsi ginjal atau hati, kehamilan, wanita menyusui, dan dehidrasi.
  • Hati-hati penggunaan pada anak-anak dengan gejala demam, terutama flu, varicella (cacar air) atau konsultasikan dengan dokter.
  • Sebaiknya obat ini diminum setelah makan atau bersama dengan makanan.

Interaksi Obat:

  • Acetosal dapat memberikan interaksi dengan oral antikoagulan, alkohol, obat-obat analgetik-antipiretik lain. 
  • Pemberian salisilat dalam jumlah besar dapat meningkatkan kebutuhan vitamin K.

Kemasan:
Box berisi 100 tablet (10 strip @ 10 tablet salut enterik)
No. Reg. : DBL9417805715A1

Simpan di bawah 25°C.

Diproduksi oleh:
PT. Nicholas Laboratories lndonesia
Jakarta, Indonesia

Share this :

Previous
Next Post »
0 Komentar

Penulisan markup di komentar
  • Silakan tinggalkan komentar sesuai topik. Komentar yang menyertakan link aktif, iklan, atau sejenisnya akan dihapus.
  • Untuk menyisipkan kode gunakan <i rel="code"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan kode panjang gunakan <i rel="pre"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan quote gunakan <i rel="quote"> catatan anda </i>
  • Untuk menyisipkan gambar gunakan <i rel="image"> URL gambar </i>
  • Untuk menyisipkan video gunakan [iframe] URL embed video [/iframe]
  • Kemudian parse kode tersebut pada kotak di bawah ini
  • © 2015 Simple SEO ✔